MENTOK, CERAPAN.ID – Kontingen Kabupaten Bangka Selatan (Basel) akhirnya berhasil memperoleh medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI 2023, di Kabupaten Bangka Barat (Babar), Senin (21/8/2023).
Keberhasilan memperoleh medali emas oleh Kontingen Basel tersebut didapatkan dari Cabang Olehraga (Cabor) Panahan dan Catur yang berhasil menyumbangkan untuk daerah Negeri beribu pesona Basel.
Saat dikonfirmasi melalui via WhatsApp Messenger. Ketua KONI Basel, Akbar Alfaddjeri mengatakan dan membenarkan bahwa kontingen Basel telah mengantongi medali emas.
“Alhamdulillah, benar om, perwakilan dari kontingen Basel kita telah berhasil mengantongi mendali emas,” kata Akbar, Senin (21/8/2023) malam.
Lalu, Akbar menjelaskan mendali emas yang didapatkan Kontingen Basel berasal dari Cabor Panahan dan Catur.
“Jadi, mendali emas yang didapatkan kontingen Basel dari cabor panahan dan catur. Kalau cabor panahan 2 mendali emas setelah memenangkan pertandingan dari divisi Barebow individu putra dan divisi Compound individu putra, 3 mendali perak dari divisi Barebow individu putri, Recurve individu putra dan Recurve individu putri dan 1 mendali untuk dari divisi Barebow individu putra,” jelasnya.
“Kalau catur berhasil mendapatkan 1 mendali emas dengan pertandingan kelas catur cepat atas nama Andryan, mendali perak didapatkan Yusi Firman sedangkan perunggu Suci Rohaya, sementara beregu putra mendapatkan mendali Perak. Hingga malam ini ada 3 medali emas yang telah kita dapatkan,” jelas Akbar.
Diungkapkan oleh Akbar update, kontingen Basel masih berada di peringkat 7 klasmen sementara Porprov Babel VI Babar.
“Kita masih di peringkat 7 klasmen sementara Porprov Babel VI Babar dengan perolehan 3 medali emas, 8 perak dan 8 perunggu. Akan tetapi kami bersama para atlet tetap berjuang memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan dan akan menjaga nama baik Basel,” ungkap dia. (Tcc)