Layanan Pasir Kuarsa Kembali Dibuka di Kota Toboali

TOBOALI, CERAPAN.ID – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) bekerja sama dengan Divisi Imigrasi Pangkalpinang kembali berkolaborasi membuka layanan pembuatan passport di daerah Kota Toboali, Kabupaten Bangka Selatan.

 

Pelayanan pembuatan passport tersebut akan dilaksanakan beberapa hari lagi di Kota Toboali tepatnya pada hari Kamis (10/8/2023) yang bertempat di Kantor Bupati Basel.

 

Plt. Kadis Kominfo BaselYuri Siswanto, mengatakan bahwa akan melaksanakan layanan pembuatan passport di Kota Toboali yang tepatnya di Kantor Bupati Basel.

Baca Juga  Bank Sumsel Babel dan Pemkab Beltim Kolaborasi Turunkan Angka Stunting

 

“Ya, jadi kita dari Pemkab Basel melalui Diskominfo memberitahukan kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kota Toboali dan sekitarnya, akan kembali melaksanakan layanan pembuatan ataupun perpanjangan dokumen passport di Kantor Bupati Basel,” kata Yuri, Kamis (3/8/2023).

 

Disampaikan Yuri bahwa untuk layanan pembuatan ataupun perpanjangan dokumen passport Pamkab Basel bekerja sama dengan Divisi Keimigrasian Pangkalpinang akan dilaksanakan pada hari Kamis (10/8/2023).

 

“Nah, mengingat waktu, kuota pendaftar yang akan terlayani dibatasi 40 orang terlebih dulu. Namun demikian, jika jumlah pendaftar lebih dari itu, akan dilakukan perpanjangan pelayanan pada hari berikutnya, Jumat (11/8/2023),” ujarnya.

Baca Juga  Bupati Riza Berikan 3 Perangkat Daerah Penghargaan Pemenang Lomba Kebersihan Kantor

 

Selanjutnya, Yuri menghimbau kepada masyarakat yang hendak mendapatkan pelayanan passport, agar terlebih dahulu mendaftarkan diri sebelum (10/8/2023) agar pelayanan yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar dan nyaman.

 

“Melihat antusiasme masyarakat Kota Toboali dan sekitarnya pada beberapa waktu yang lalu, kita sangat menghimbau masyarakat yang hendak mendapatkan pelayanan passport, agar terlebih dahulu mendaftarkan diri sebelum (108/2023),” imbuhnya.

 

“Dengan tujuan agar pelayanan yang dilakukan teman-teman keimigrasian berjalan lancar dan nyaman. Untuk itu masyarakat dapat mendaftarkan diri ke nomor WhatsApp 0811 782 261,” tambah Yuri. (Tcc)

Baca Juga  Direktur Utama Bank Sumsel Babel raih gelar TOP 100 CEO Of The Year 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *