Pangdam II Sriwijaya, Mayjend Januar Adil Beri Pesan Khusus ke Prajurit Korem dan Kodim Basel

TOBOALI, CERAPAN.ID – Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya Mayjend Januar Adil melakukan kunjungan kerja, ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0432/Bangka Selatan (Basel), Sabtu (2/12/2023).

 

Kunjungan yang diikut sertakan Danrem 045 Gaya Brigjend TNI A. Dedi dan Danyon Mayor inf Yoki Firmansyah itu, disambut langsung oleh Dandim 0432/Basel Letkol Inf Gani Rachman berserta jajarannya dengan penuh semangat dan baik.

 

Tampak, kedatangan Pangdam II Sriwijaya tersebut juga disambut hangat oleh Bupati Basel Riza Herdavid dan Wakilnya Debby Vita Dewi, Kapolres Basel AKBP Toni Sarjaka, Plh Sekda Basel Hefi Nuranda, Kasi Intel Kejari Basel, Michael YP Tampubolon dan Kemenag Basel Jamaluddin.

 

Menurut pantauan di lapangan, Pangdam II Sriwijaya Mayjend Januar Adil melakukan penanaman pohon, peletakkan batu pertama bangunan Koperasi Kodim 0432/Basel dan mengecek rumah-rumah dinas para prajurit  Kodim 0432/Basel.

Baca Juga  Kolaborasi dengan Kodim 0413, Mobil Sehat PT Timah Layani Kesehatan Gratis bagi Warga Desa Namang

 

Saat di wawancarai, Pangdam II Sriwijaya Mayjend Januar Adil menjelaskan bahwa kedatangannya, bertujuan untuk melihat langsung kesiapan dari para prajurit-prajurit TNI Kodim 0432/Basel dan kesejahteraannya, serta netralitas pada tahapan Pemilu 2024 mendatang.

 

“Karena seorang abdi negara atau TNI di harus netralitas dari tertinggi hingga prajurit paling bawah, termasuk prajurit Kodim di Basel. Tentunya hal ini, kami lakukan sesuai perintah dari Panglima dan Kasat TNI, kita juga sudah membuat filem sebagai panduan dalam kegiatan netralitas saat rangkaian Pemilu 2024 berlangsung, sehingga prajurit TNI bisa mempedomankannya,” jelasnya.

 

Dirinya juga telah mengingatkan kepada seluruh prajurit TNI Kodim 0432/Basel agar tidak terlibat atau menggunakan narkoba jenis apapun, karena akan dapat sangsi berat berupa pemecatan.

 

“Saya ingatkan kepada seluruh prajurit TNI di Indonesia, termasuk Kodim 0432/Basel dan prajurit diseluruh Bangka Belitung, agar tidak terlibat narkoba, baik sebagai pemakai maupun pengedar. Saya juga sudah tekankan kepada Danrem dan Dandim, apabila ada prajurit yang terlibat narkoba maka sangsinya saya yakinkan, anggota tersebut mendapat tindakan tegas berupa pengecatan,” tegas Januar

Baca Juga  Aksi Residivis Curat Berakhir di Tangan Tim Jatanras Polda Babel, Jojo: Bobol 2 Rumah dan 1 Ruko

 

“Saya juga ingin, prajurit Kodim 0432/Basel saat berkendaraan wajib menggunakan perlengkapan dalam keamanan berlalu lintas, karena ada beberapa kejadian khususnya di Sumsel waktu kemarin, ada prajurit saya yang mengalami kecelakaan yang berakibat fatal sebab kurang kelengkapan tersebut,” lanjut Januar.

 

Tidak hanya itu, Januar menyebutkan akan melakukan pengembangan secara bertahap terhadap Kodim 0432/Basel. Tetapi masih dalam keputusan politik negara apakah Korem akan dikembangkan menjadi Kodam.

 

“Namun sampai dengan detik ini, saya juga masih belum tahu hasil akhirnya seperti apa. Akan tetapi saya lihat dari kesiapan lahan dan bangunannya yang megah, jika nanti di ACC bisa Kodim ini akan menjadi Korem dan Korem akan menjadi Kodam. Karena luas lahan di sini ada 6 hektar sudah cukup menjadi Korem khususnya bangunan dengan Perumahan dan kelengkapan sarana prasarana yang sudah mendukung,” sebut dia.

Baca Juga  PT TIMAH Raih Dua Penghargaan dalam Top Digital Awards 2024

 

Terakhir, ia mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakilnya yang sudah menghibahkan lahan serta membangun untuk Kodim 0432/Basel ini.

 

“Alhamdulillah, saya mendengar langsung dari Pak Bupati, banyak sekali bantuan-bantuan yang diberikan ke Kodim seperti Perumahan, air, lapangan pembangunan koperasi dan banyak lain sebagainya. Saya mengingatkan kepada prajurit TNI Kodim 0432/Basel, untuk saling membantu. Mudah-mudahan prajurit kami bisa menjadi solusi dalam memecahkan segala kesulitan masyarakat di Basel khususnya,” ucap Januar. (Tcc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *