BANGKASELATAN, CERAPAN.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung ( Babel) Ridwan Djamaluddin melaunching Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) ke XI tahun 2022 di Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Senin (3/10/2022) di Gedung Serba Guna Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Basel.
Acara MTQH tahun 2022 tersebut dihadiri Bupati Basel Riza Herdavid didampingi Wakil Bupati Debby Vita Dewi, Bupati Bangka Tengah, Wakil Bupati Belitung Timur, dan Perwakilan Bupati ataupun Walikota se-Babel, serta unsur Forkopimda Basel dan para tamu undangan lainnya.
Dalam acara tersebut PJ Gubernur Babel Ridwan Djamaluddin menyampaikan terima kasih atas kesiapan Basel sebagai tuan rumah dalam acara event keagamaan MTQH ke XI tingkat Provinsi tahun 2022.
“Kami dari Pemerintah Provinsi tentunya sangat mendukung penuh dengan acara ini apalagi soal spiritual keagamaan yang menyangkut religius dan sosial kita akan terus ditingkatkan,” ujarnya.
Selain itu Ridwan Djamaluddin mengatakan bahwa acara MTQH ini setidaknya dapat membawa manfaat bagi masyarakat luas di Babel ini khususnya, yang mana kegiatan religius semakin lama semakin bagus dan hendaknya dapat membawa kebaikan bagi masyarakat Babel secara meluas kedepanya.
“Untuk itu kami sangat berharap, ditunjuknya Kabupaten Basel sebagai tuan rumah MTQH ke-XI ini, dapat menjadi contoh teladan bagi tempat lain di wilayah Babel, begitu juga dengan kafilah hari ini maupun di kesempatan lain, saya yakin dan optimis lewat mereka kafilah dengan bacaan Quran yang bagus serta sangat baik yang pernah saya dengar, dapat mewakili Babel ke tingkat Nasional MTQH di Kalimantan Selatan tahun ini,” kata PJ Gubernur Babel.
Sementara itu, Bupati Basel Riza Herdavid mengatakan, dengan dipercayakannya Basel sebagai tuan rumah merupakan sebuah amanah dan suatu kebanggaan yang luar biasa setelah kurang lebih dari 14 tahun lamanya acara MTQH ini.
“Saya sangat berharap para Kafilah Basel melalui event luar biasa ini juga sebagai tuan rumah dapat meraih prestasi terbaik di MTQH nantinya, sehingga selain sukses dalam penyelenggaraan kita juga dan sukses dalam raihan prestasi kedepannya,”
ungkap Riza. (Tcc)