BANGKASELATAN, CERAPAN.ID– Kepolisian Resot (Polres) Bangka Selatan (Basel) menggelar konferensi pers akhir tahun 2022 yang di pimpin secara langsung oleh Kapolres Basel AKBP Joko Isnawan di Aula Mapolres Bangka Selatan, Kamis (29/12/2022).
Dalam konferensi pers tersebut dihadiri Kabag Hukum Pemkab Basel Ami Prionggo, Dandim 0432 Basel Letkol Inf Gani Rachman, Kabinda Basel, perwakilan Kejari Basel dan pejabat utama Polres Basel.
Kapolres Basel, AKBP Joko Isnawan menyampaikan bahwa untuk situasi dan kondisi pada tahun 2022 yang mana akan berakhir beberapa hari lagi teruntuk diwilayah Kabupaten Basel masih aman dan terkendali.
“Untuk situasi daerah Basel pada akhit-akhir tahun 2022 masih kondusif dan pada menjelang penghujung tahun 2022 ini, kita juga mempersiapkan berbagai kegiatan antisipasi kegiatan masyarakat pada saat perayaan penyambutan tahun baru atau 2023. Seperti halnya bisa kita lihat bersama dan hasil pemantauan juga masih berjalan aman dengan lancar.
Dirinya juga mengungkapkan untuk hasil beberapa kasus yang di tangani pihak Mapolres Basel, dari konferensi pers akhir tahun 2022 masih mengalami naik turun jika di bandingkan dengan tahun 2021 kemarin.
“Teruntuk tindak pidana tahun 2022 yang ada di wilayah Kabupaten Basel turun jika kita bandingkan tahun 2021. Nah, hasil evaluasi yang kita laksanakan untuk di tahun 2023 mendatang sehingga di tahun berjalan tersebut harapan kita terus mengalami penurunan,” ungkap Kapolres AKBP Joko Isnawan.
Selain itu, AKBP Joko Isnawan menjelaskan akan tetapi di sepanjang tahun 2022 ini ada beberapa tindak pidana mengalami kenaikan dan ada penurunan.
“Yang signifikan mengalami kenaikan itu di bidang lakalantas. Kami terus memberikan himbauan kepada masyarakat menjelang akhir tahun baru agar tetap waspada, bagi masyarakat yang merayakan apalagi adabyang rumah yang ditinggalkan tetap dikontrol kembali jangan sampai ada kejadian-kejadian yang tak diinginkan pada saat perayaan tersebut,” Jelasnya.
Sementara, Kabag Hukum Pemkab Basel, Ami Prionggo mengatakan bahwa prinsip dasarnya Pemkab Basel terus mendukung kegiatan dari pihak Polres Basel
“Jadi pada garis besarnya dan prinsi kami mendukung sepenuhnya kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh pihak Polres Basel. Ya, semoga kedepannya selalu sinergitas antara pihak Pemkab Basel dengan Polres terus terjalin dengan baik dalam segi bidang apa pun,” kata Ami Prionggo. (Tcc)