Tujuh Pama Polres Basel Mutasi, AKP Tiyan Talingga Emban Jabatan Kasat Reskrim

TOBOALI, CERAPAN.ID – Kapolres Bangka Selatan (Basel), AKBP Joko Isnawan memimpin pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Setijab) serta pengambilan sumpah jabatan kepada tujuh perwira baru Polres Basel yang bertempat dihalaman depan Mapolres Bangka Selatan, Senin (27/02/2023).

 

Ketujuh perwira atau Pejabat Utama (PJU) Polres Basel yang terlibat mutasi dan rotasi yakni AKP Chandra Satria Adi Pradana sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Basel kini di mutasi menjadi Kapolsek Belinyu Polres Bangka, digantikan dengan AKP Tyan Talingga Kapolsek Mentok Polres Bangka Barat (Babar).

 

Begitu juga dengan Kasat Polairud AKP Amri di mutasi menjadi Kasubbag Renmin Dit Samapta Polda Babel digantikan Iptu Edi Suaidi sebelumnya menjabat Kasat Polairud Polres Bangka Tengah (Bateng).

 

Bukan hanya itu saja, jabatan Kasi Propam Iptu Husni Afriansyah diduduki oleh Kasat Intel Iptu Marwan dan posisi Kasat intel Iptu Marwan diemban Iptu Joniarto sebelumnya adalah Kapolsek Payung yang sekarang di jabat dari Iptu Husni Afriansyah sebelumnya Kasi Propam Polres Basel.

 

Mutasi juga dilakukan kepada Kabag SDM AKP Hendri Amor menjadi Kasubbag Renmin Dit Pam Obvit Polda Babel, digantikan AKP Heriyanto sebelumnya menjabat Kasubbag Renmin Dit Pam Obvit Polda Babel, Kasat Tahti Ipda Nurhalim di mutasi menjadi Pama Polres Belitung, jabatan Kasat Tahti yang ditinggalkan Ipda Nurhalim masih dalam keadaan kosong.

Baca Juga  Cegah Penyakit Diare di Musim Kemarau, Dinkes Basel Tergetkan 1000 Batuta Penerima Imunisasi Rotavirus 

 

Mutasi dan rotasi dari ketuju perwira tersebut setelah keluarnya surat keputusan dari Kapolda Bangka Belitung (Babel) nomor ST/146/II/Kep/2023 pertanggal 20/02/2023 pada waktu lalu.

 

Menurut Kapolres Basel AKBP Joko Isnawan mutasi dan rotasi seperti ini sudah hal biasa dilakukan kepada personel dalam menjalankan tugas sekaligus pembinaan karir sebagai anggota Polri.

 

“Iya, mutasi dan rotasi sudah biasa terjadi dalam suatu karir personel Polri. Sebagai mana yang dilakukan kepada kepada tujuh perwira ini dan saya berharap mereka dapat terus semangat dengan suasana baru dan dapat munculkan gagasan serta inovasi kreativitas baru, yang mampu meningkatkan kinerja, dan prestasi yang lebih baik,” tuturnya.

 

“Selamat kepada perwira baru dengan jabatan barunya, tentunya saya ingatkan untuk bisa meneruskan apa yang telah dicapai ataupun diraih oleh pejabat lama,” lanjut AKBP Joko Isnawan.

Baca Juga  Direktur Utama Bank Sumsel Babel raih gelar TOP 100 CEO Of The Year 2024

 

Kedati demikian, dirinya mengucapkan berterima kasih kepada pejabat lama atas loyalitas dan dedikasinya serta prestasi yang sudah banyak diraih selama bertugas di Mapolres Basel ini. Terutama dalam penyelesaian masalah di masyarakat.

 

“Tentunya saya sangat bersyukur sekali, kinerja dari pejabat yang lama sangat luar biasa bagusnya. Prestasi-prestasi keberhasilan yang diraih mereka selama menjalankan tugas di Mapolres Basel tak di ragukan lagi. Makanya rata-rata yang keluar dari Polres Basel memang personel Polri yang sudah banyak prestasinya,” ungkap AKBP Joko Isnawan.

 

Setelah itu, AKBP Joko Isnawan mengimbau kepada pejabat yang baru dilantik, agar segera menyesuaikan dan melanjutkan program kerja yang telah dilaksanakan oleh penjabat lama sebaik mungkin.

 

“Saya himbau kepada pesonel perwira yang baru saja dilantik agar sesegera mungkin dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan. Bagi personel yang baru untuk bisa menjalankan amanah dengan baik serta melanjutkan apa yang sudah dijalankan pejabat lama. Upaya ini dilakukan agar peran serta fungsi kepolisian dimata masyarakat bisa tetap terpercaya,” imbau dia.

Baca Juga  Polda Babel Selidiki Dugaan Tumpang Tindih Puluhan Hektar Lahan Antara Desa Jeriji dan Serdang

 

Tidak hanya itu, perwira berpangkat melati dua ini, berpesan kepada personel baru dan lama untuk terus menjalankan tugas dengan hati yang tulus dan iklas dalam melayani dan mengayomi masyarakat.

 

“Kepada tujuh perwira ini dimanakan pun kalian ditempatkan, pesan saya untuk segera mungkin menyesuaikan diri dalam melaksanakan tugas serta tanggung jawab sebagaimana standar operasional. Jadikan tugas igmtu, sebuah keiklasan dalam melayani dan mengayomi masyarakat dalam pengabdian diri pada negara,”

 

Kemudian, AKBP Joko Isnawan menegaskan kepada perwira yang baru saja dilantik, terutama Kasat Intelkam Iptu Joniarto harus tetap mengantisipasi dan tetap melakukan pemantauan terhadap lingkungan, menjelang bulan Suci Ramadhan.

 

“Iya, untuk atensi semua saya harap bisa bekerja sesuai prosedur, khususnya Kasat Intelkam bersama jajaranya agar lebih waspada dan tetap mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dan terus melakukan pemantauan terutama masalah bahan pokok yang ada di pasaran sertta tetap menjaga khamtibmas di wilayah Basel,” tegas Kapolres Basel. (Tcc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *